Wednesday, July 08, 2015

Maju dengan Kuasa Allah

"Sebab Kerajaan Allah bukan terdiri dari perkataan, tetapi dari kuasa." 1Kor 4:20

Ayat Bacaan: 1Kor 4:17-20

Di dalam kehidupan kita bersama dengan Allah, tantangan ataupun masalah selalu ada. Bahkan seringkali, semakin hari bukannya semakin ringan, tapi semakin hari justru semakin berat. Hal ini bukan berarti agar kita meninggalkan Tuhan, tapi agar kita semakin hari semakin tahu, bahwa di dalam kehidupan bersama dengan Tuhan, Tuhan ingin kita libatkan diri-Nya. Sebab Kerajaan Allah yang kita hidupi, bukanlah berbicara soal perkataan, tetapi dari kuasa Allah yang hidup. Tuhan memberi kita masalah yang berat, karena Tuhan ingin kita gunakan kuasa yang Allah berikan bagi kita.


Musa adalah orang yang dipilih Tuhan untuk membebaskan bangsa Israel dari siksaan bangsa Mesir. Pada awal masalah, masalah yang dihadapi adalah hati Firaun yang keras. Setelah berhasil keluar dari Mesir, bukannya masalah yang dihadapi berikutnya lebih ringan, tapi justru semakin berat. Musa harus berhadapan dengan mental bangsa Israel yang masih kekanak-kanakan dan selalu ingin diperhatikan. Namun Tuhan tidak salah dalam memilih Musa, setiap kali masalah muncul di dalam misi yang Musa hadapi, Musa selalu meminta pertolongan Tuhan. Tulah-tulah ke bangsa Mesir, membelah laut merah dan kuasa lainnya turut berperan serta dalam Musa menjalani visi yang diberikan Tuhan kepadanya.

Maju dengan Kuasa Allah


Tuhan janjikan ada kuasa di dalam kehidupan kita ketika kita menjalankan visi dan misi dari Kerajaan Allah. Kesalahan kita adalah kita terlalu sombong dan mengandalkan kekuatan kita sendiri. Jika ingin memperlebar Kerajaan Allah, bukan kekuatan diri sendiri kita yang harus kita pakai tapi kita harus berjalan maju dengan kuasa Allah.

No comments:

Post a Comment